Selasa, 6 Juni 2023
33 C
Semarang

PAC GP Ansor Kecamatan Panguragan Sukses Gelar Konferancab Berkat Sumbangan Uang Pribadi Anggota

Berita Terkait

CIREBON — Konferensi Anak Cabang (Koferancab) PAC GP Ansor Kecamatan Panguragan sukses dilaksanakan pada hari ini Minggu 04 Juni 2023.

Kesuksesan konferensi ini berkat kinerja dan sumbangsih kader PAC GP Ansor Kecamatan Panguragan. Mereka iuran secara mandiri dan dari uang pribadi masing-masing.

Ketua panitia konferancab, Dedi Irawan menegaskan bahwa panitia tidak meminta sumbangan di luar kader. Ia ingin agenda konferensi berjalan dengan dana dari internal kader ansor.

Pria yang bertugas sebagai guru PPPK di SMPN 2 Gegesik ini berkeinginan ansor hari dapat mandiri ketika mengadakan suatu kegiatan.

“Saya tidak mengizinkan panitia untuk meminta iuran dari luar anggota,” tegasnya.

Makanya, kata Dedi, panitia konferancab tidak membuat proposal kegiatan. Ia mencukupkan dana kegiatan dari kantong pribadi kader saja.

“Pendanaan konferancab murni dari iuran kader. Kita tidak meminta ke pihak luar,” ungkap Dedi.

Konferensi yang mengusung tema “Membangun Kesadaran, Merajut Kebersamaan, Mempertajam Gerakan” tersebut berlangsung di Pondok Pesantren Al-Anwar Desa Panguragan Lor, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon.***

Berita Terkait

spot_img

Berita Terbaru