PORTALJATENG.ID – Ketua Lembaga Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Jawa Tengah, Imam Maskur beserta jajarannya meninjau lokasi penyelenggaraan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Musabaqah Al-Hadits (STQH) Nasional XXVII.
Peninjauan dilakukan selama empat hari di Provinsi Jambi, mulai 29 Mei hingga 1 Juni 2023. Adapun agenda STQH tersebut akan berlangsung pada 27 Oktober hingga 5 November 2023 mendatang.
Kepala Bidang Kelembagaan Koperasi dan UMKM Provinsi Jambi, Ilyas M menyambut hangat kedatangan LPTQ Jateng serta mengenalkan Liaison Officer (LO) yang telah ditunjuk panitia lokal untuk memberikan pendampingan khusus kafilah Provinsi Jawa Tengah. Hal ini bertujuan untuk mempermudah komunikasi dan koordinasi antara LPTQ Jateng dengan panitia selama perhelatan STQH Nasional XXVII di Jambi ke depan.

Berbagai fasilitas seperti venue (majlis) maupun hotel penginapan oleh LPTQ Jateng juga ikut ditinjau. LPTQ ingin memastikan kesiapan dan kepastian lokasi-lokasi yang telah dipilih dan difasilitasi oleh panitia. Khususnya untuk para peserta, pendamping, para pejabat tinggi dan tamu-tamu undangan dari Provinsi Jawa Tengah.
“Peserta, Pendamping dan Pelatih dari Jawa Tengah kurang lebih ada sekitar 50 orang serta tamu undangan sejumlah 10 orang ,” Kata Nining Indrawati, selaku perawakilan LPTQ Jateng saat berdiskusi dengan pihak panitia.
Untuk antisipasi kepadatan kafilah dari berbagai provinsi, khususnya kafilah provinsi Jawa Tengah, pihak panitia juga sudah menyiapkan fasilitas penginapan hotel. Di antaranya, khusus untuk Peserta, Pendamping dan Pelatih disediakan di Hotel BW Luxury, Hotel Yellow, Hotel Luminor dan Hotel Aston. Sedangkan khusus untuk tamu undangan/pejabat akan menggunakan Swiss-Belhotel Jambi.
Peninjauan selama empat hari tersebut kemudian membuahkan hasil berupa informasi-informasi penting untuk LPTQ Jateng. Dan nantinya informasi penting ini akan disampaikan langsung kepada para peserta, pelatih dan pendamping dari perwakilan Jawa Tengah. (Hilman Najib)