PORTAL JATENG – Mahasiwa KKN USM mengajak generasi milenial untuk bersama-sama mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
KKN PPM XXII USM pun menggelar kegiatan “Sosialisasi Pemilih Muda Guna Meninggkatkan Partisipasi Masyarakat Dalam Pemilu 2024 di Kelurahan Ngadirgo”.
Kegiatan ini bertempat di Madrasah Diniyyah An-Nahdliyyin Ngadirgo dan dilaksanakan pada Jumat 4 Agustus 23.
Acara ini diadakan oleh teman teman dari Mahasiswa USM ( Universitas Semarang ) dan dihadiri oleh Karangtaruna Kelurahan Ngadirgo.
Bagaimana sih cara mengetahui /memastikan kita sudah terdaftar di pemilu 24 sebagai pemilih ditanggal 14 Februari mendatang.
Cara pertama buka Browser Google ketikan DPT Online di pencarian setelah itu isi kotak Dpt Online dengan No KK / KTP. Atau bisa datang dikelurahan dan TPS yang nantinya akan menjadi tempat pencoblosan. Ujar Nara Sumber Lutfiko Fahmi Prayogie, A.Md. dari PPK Kecamatan Mijen Kota Semarang .
“Diharapkan setelah kegiatan ini dilaksanakan, dapat meningkatkan partisipasi pemilih muda di kelurahan ngadirgo” ujar koordinator mahasiswa Prasetya Bhara.