Sabtu, 8 Februari 2025
30 C
Semarang

Polisi Pastikan Usut Tuntas Kematian Empat Bocah di Jaksel

Berita Terkait

JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indardi memastikan pihaknya akan mengusut tuntas kasus tewasnya empat bocah di Jagakarsa.

Menurut Ade Ary, pengusutan kasus kematian empat bocah tersebut akan dilakukan sesuai dengan SOP dan aturan berlaku. Saat ini, pihaknya masih melakukan pendalaman.

“Kami turut prihatin atas kejadian ini. Kami akan melakukan penyelidikan dan penyidikan sesuai SOP secara proporsional dan profesional, mohon waktu pendalaman, masih kami lakukan,” jelas Ade Ary Syam Indardi dilansir dari PMJ News, Kamis (7/12/2023).

Selain mendalami penyebab kematiannya, lanjut Ade Ary, polisi juga akan menyelidiki dugaan kasus KDRT yang dialami ibu dari empat anak tersebut oleh suaminya berinisial P.

Kendati begitu, Ade Ary belum bisa memperkirakan waktu pengusutan tersebut bakal berlangsung berapa lama. Dia berharap kasus ini dapat segera dituntaskan

“Tentunya target itu menjadi target kita sebagai penyelidik dan penyidik. Mohon doanya,” tukasnya.

Berita Terkait

spot_img

Berita Terbaru