Rabu, 30 April 2025
27 C
Semarang

Yayasan Mentari Sehat Indonesia Jepara Sinergi dengan PT HSK untuk Basmi TBC

Berita Terkait

JEPARA | PORTALJATENG.ID — PT. Handal Sukses Karya (HSK) mengadakan Screening Tuberkulosis (TBC) berbasis tempat kerja dan bekerjasama dengan Mentari Sehat Indonesia (MSI), di Mayong, Jepara pada Jumat (15/12/2023).

M. Arif Sitegar, selaku Kepala Program Yayasan MSI, menjelaskan tentang fokus kegiatannya tersebut.

“Kami bergerak di bidang kesehatan sejak 2021. Namun pada hari ini, khusus untuk penjaringan suspek terduga TBC di PT. HSK,” jelas Arif.

Pihaknya juga menambahkan alasan dan tahapan-tahapan yang harus dilakukan saat tes TBC ini.

“Karena ada salah satu karyawan di PT. HSK ditemukan kasus TBC, dan itu menular. Karyawan dianggap perlu Medical Check Up, Screening, dan foto X Ray. Untuk mengetahui indikasi dini pun, harus melakukan beberapa tahapan, yaitu kita lakukan tes dahak, untuk mengecek, agar diobati dan penularan terputus,” tuturnya.

Kemudian, Technical Officer (TO) Aksal TBC Resistance Obat (RO) Dinas Kesehatan (Dinkes) Jawa Tengah, Meisi Athul Khadijah mengatakan, persebaran TBC pada tahun 2023, di Jepara meningkat sejak tahun 2022.

“Penemuan TBC di tahun 2023 sebanyak 73.445 kasus, dari target yg ditentukan sebanyak 73.856 kasus. Sedangkan pada tahun 2022 ditemukan 72.592 kasus, dengan target ditentukan 92.870 kasus,” ujar Meisi.

Tidak hanya itu, Meisi menambahkan, tentang tata cara pencegahan TBC.

“Penularan TBC kan lebih parah daripada Covid, makan dari itu kita harus mencegah dengan penggunaan Alat Pelindung Diri (APD), menggunakan Masker, menerapkan etika batuk, cuci tangan, setiap selesai kegiatan di luar harus langsung mandi,” tambahnya.

Berangkat dari itu, Eni Surini selaku General Manager PT. HSK, meluruskan terkait dugaan TBC pada pabrik yang dikelolanya.

“Kasus TBC bukan hanya di tempat kami saja, tetapi di lain tempat juga ada. Terkait adanya DINKES di sini, memang kami sering bekerjasama sebelumnya, terkait sosialisasi TBC, HIV ataupun masalah kesehatan lainnya. Karna memang sesuai dengan komitmen kami untuk menciptakan karyawan yang Sehat dan Produktif,” terang Eni.

Selanjutnya, Tauhid Hidayatullah, Direktur Umum MSI Kabupaten Jepara menyampaikan, dari total seluruh karyawan PT. HSK, sebanyak 988 orang yang beresiko terkena TBC.

“Screening kepada seluruh karyawan PT. HSK, yang berjumlah 1790 orang dan menghasilkan 988 karyawan yang beresiko. Total karyawan yang sudah dites kesehatannya per siang ini (Jumat, 15/12/2023), sebanyak 430 orang,” papar Tauhid.

“Semoga aman, tidak ada indeks yg terbaca, namun apabila ditemukan maka bagus, jadi kita bisa mengobati dan mencegah agar tidak menyebar”, pungkasnya. (PJ5)

Berita Terkait

spot_img

Berita Terbaru