Jepara – Suasana Posko Pemenangan Mawar (Mas Wiwit-Gus Hajar) semakin ramai dan penuh semangat pada Selasa (10/09/2024) malam.
Pendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati ini berkumpul untuk menyaksikan bersama pertandingan sepak bola antara Indonesia melawan Australia dalam ajang bergengsi Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sejak sore, posko yang terletak di kawasan Jalan KH Wahid Hasyim No.147 Potroyudan Jepara Utara RM H. Ismun ini sudah dipenuhi oleh warga yang antusias menonton laga penting ini.

Acara Nonton Bareng (Nobar) yang diinisiasi oleh tim pemenangan Mawar ini dihadiri ratusan pendukung dari berbagai kalangan. Tidak hanya pendukung dari kalangan anak muda, tetapi juga orang tua, keluarga, hingga komunitas setempat turut hadir.
Salah satu masyarakat yang juga turut menonton dari awal hingga akhir, Adib menuturkan, bahwa dia dan teman-temannya sangat antusias dan bersemangat melihat laga Indonesia vs Australia di posko pemenangan Mawar.
“Kegiatan seperti ini sangat bagus, apalagi dapat minuman dan makanan gratis,” ujarnya dengan senyum bahagia.
Selain nobar, acara ini juga diramaikan dengan pembagian doorprize bagi para peserta yang hadir. Hadiah menarik seperti merchandise eksklusif menambah semangat dan keseruan para penonton.
Kemeriahan semakin terasa ketika hampir saja gol tercipta, di mana seluruh penonton langsung bersorak. Namun sayang, hingga akhir pertandingan skor bertahan 0-0.
Nobar ini tidak hanya menjadi ajang menyaksikan pertandingan, tetapi juga menunjukkan dukungan tim pemenangan Mawar terhadap kegiatan olahraga yang mempererat solidaritas dan persatuan warga Jepara. Dimana hal tersebut sesuai dengan visi misi pasangan calon bupati dan wakil bupati Jepara Witiarso Utomo-Ibnu Hajar.
Dengan atmosfer yang penuh kekeluargaan, acara nobar ini menjadi salah satu kegiatan kreatif yang digelar oleh tim pemenangan Mawar, sekaligus mengajak masyarakat untuk semakin mengenal dan mendukung pasangan Mas Wiwit-Gus Hajar menuju kemenangan di Pilkada Jepara 2024.***